Kamis, 24 Oktober 2024

BAB III - Jenis Iklan - Kelas 8

 Assalamualaikum Wr. Wb. Semangat Pagi Siswa-siswi Sekalian.... 

Saatnya kita masuki pembelajaran Bahasa Indonesia bersama Miss Mayang, Kelas 8 hari ini Kamis 24 Oktober 2024, Pada  Pembelajaran hari ini kita akan membahas tentang Jenis-Jenis Iklan. Silahkan dibaca dan dipahami materinya.

Capaian Pembelajaran : peserta diidk mampu menjelaskan iklan, serta mampu mengklasifikasikan jenis iklan komersial dan nonkomersial

Tujuan Pembelajaran :

Setelah mempelajari secara mendalam materi tentang iklan, peserta didik mampu menemukan pesan yang terdapat pada iklan serta mampu mengklasifikasikan jenis iklan komersial dan nonkomersial.

·         Menjelaskan pengertian iklan, menyebutkan unsur-unsurnya

·         Menginterpretasikan pesan yang ada dalam sebuah iklan komersial muapun nokomersial.

·         Menjelaskan ciri-ciri iklan komersial dan nonkomersial

 

Kegiatan Aktivitas Pemantik

Guru mengajukan pertanyaan pemantik kepada peserta didik

a. Pernahkah kalian memperhatikan sebuah iklan? Dan Di antara iklan-iklan tersebut, bagian apa yang paling menarik ? Mengapa?

Selanjutnya, guru mulai masuk ke materi berdasarkan jawaban-jawaban peserta didik


MATERI :

berikut ini link video mari disimak : https://youtu.be/xHEDdVDzCJo?si=8IiE_0P9WNa4bwSZ




A.   Mengenal Iklan

Saat membaca sebuah majalah, membuka sebuah web, atau pergi ke suatu tempat, kadang-kadang kalian menemukan iklan. Beberapa di antara iklan itu mungkin menarik perhatian karena disajikan secara kreatif. Iklan yang kreatif dikerjakan dengan penuh kreativitas. Kreativitas itu dapat berbentuk gambar yang unik, bentuk yang menarik, atau kata-kata yang mudah diingat. Makin kreatif sebuah iklan, makin mudah menarik perhatian masyarakat.

Kalian dapat melihat bahwa iklan tersebut mengandung gambar dan tulisan. Dua hal itu disebut unsur iklan. Iklan-iklan di media cetak hanya mengandung tulisan, gambar, atau kombinasi keduanya. Sementara itu, iklan-iklan yang menggunakan media elektronik, seperti televisi dan web, memiliki dua unsur tambahan, yaitu suara dan gerak. 

Iklan-iklan yang kalian lihat sesungguhnya terbagi menjadi dua jenis, yaitu iklan komersial dan iklan nonkomersial. Iklan komersial adalah iklan yang bertujuan untuk mempromosikan sebuah produk atau jasa. Adapun iklan nonkomersial bertujuan untuk memberitahukan sesuatu atau mengajak masyarakat melakukan sebuah tindakan.

Iklan Komersial

Dalam kehidupan sehari-hari, kalian banyak menemukan iklan komersial. Iklan ini ditampilkan di banyak tempat, seperti majalah, televisi, radio, web, kendaraan, dan gedung-gedung perkantoran.

Iklan merupakan media untuk menyampaikan pesan. Pesan yang disampaikan berupa informasi tentang sebuah produk atau tindakan. Iklan dibuat agar masyarakat mengenal produk atau tindakan tersebut. Dengan melihat iklan itu, orang-orang diharapkan mempunyai keinginan untuk mendapatkan barang yang diiklankan atau melakukan tindakan yang disarankan. Agar sebuah iklan menarik perhatian, biasanya pembuat iklan menyajikan pesan iklannya secara kreatif. Pesan-pesan dalam sebuah iklan sangat beragam. Ada yang berisi ajakan untuk membeli sebuah produk atau jasa, ada juga yang berisi ajakan untuk bertindak. Ada juga jenis iklan yang disebut iklan pemberitahuan. Isinya bermacam-macam, misalnya informasi kehilangan barang, berita kelahiran, atau pindah alamat. Tempat pemasangan iklan pun sangat variatif. Kalian dapat menemukan iklan-iklan itu terpasang di media cetak, seperti koran dan majalah; media elektronik seperti televisi dan radio; dan media internet seperti web berita. Ada juga iklan yang dipasang di ruang publik, seperti pasar dan stasiun. Seiring perkembangan teknologi informasi, kini kalian juga dapat menemukan iklan di aplikasi ponsel yang diunduh. Berikut ini adalah contoh iklan yang dimuat di sebuah koran. Perhatikanlah bagian-bagian yang ada di dalam iklan ini!

 

a.  Mengenal iklan Iklan merupakan jenis teks yang mengomunikasikan suatu pesan, gagasan, ataupun pikiran kepada orang lain dan cenderung bersifat persuatif. Iklan juga dapat diartikan sebagai pemberitahuan melalui media massa kepada khalayak mengenai suatu barang atau jasa. Iklan juga dapat diartikan sebagai berita pesanan untuk mendorong, membujuk khalayak agar tertarik pada barang dan jasa yang ditawarkan. Iklan juga dapat diartikan sebagai pemberitahuan kepada khalayak mengenai barang dan jasa yang dijual, dipasang di media

massa seperti koran dan majalah, atau di tempat-tempat umum.

 

b.  Mengenal iklan komersial Iklan komersial adalah iklan yang bertujuan untuk mempromosikan sebuah produk atau jasa.

 

c.  Mengidentifikasi informasi dalam iklan komersial Informasi dalam iklan komersial bisa diidentifikasi melalui hal-hal berikut.

B.        Menyimpulkan Pesan dalam Iklan Komersial

Pada pelajaran sebelumnya, kalian sudah mengetahui bahwa sebuah iklan memuat informasi yang lengkap tentang sebuah produk. Iklan yang tidak lengkap akan menimbulkan kebingungan bagi yang membacanya. Hal ini dapat membuat mereka kurang tertarik untuk mengenali produk yang diiklankan.

C.        Menyimpulkan Pesan dalam Iklan Nonkomersial

Dalam kehidupan sehari-hari, kalian tidak hanya menemukan iklan komersial, tetapi juga iklan nonkomersial. Iklan nonkomersial adalah iklan yang tidak berhubungan dengan niaga atau perdagangan, contohnya iklan layanan masyarakat, sosial, dan budaya.

1.           Iklan Layanan Masyarakat

Iklan layanan masyarakat menurut Liliweri (2013) merupakan iklan yang bersifat nonprofit atau tidak mencari keuntungan. Berikut ini ditampilkan sebuah iklan layanan masyarakat yang ditempel di dalam sebuah bus kota. Cermatilah pesan yang ada di dalamnya.


2.           Iklan Pemberitahuan

Iklan pemberitahuan adalah iklan yang lebih terfokus pada kepentingan untuk memberitahu khalayak mengenai suatu hal, baik itu berupa perstiwa, keadaan, atau hal lainnya. Iklan jenis ini umumnya dipasang oleh perorangan, keluarga, dan perusahaan (Kosasih, 2014: 270).

Ayo berlatih !!!

Perhatikan Contoh Iklan dibawah ini :

Iklan 1                                                        Iklan 2                                                   Iklan 3  

Iklan 4                                              iklan 5                                                   iklan 6  

Berdasarkan contoh iklan yang telah kalian cermati diatas, silahkan isilah pertanyaan dibawah ini berdasarkan pemahaman kalian tentang jenis-jenis iklan!

No

Pertanyaan

Iklan 1

Iklan 2

Iklan 3

Iklan 4

Iklan 5

Iklan 6

1

Judul dari iklan ?

 

 

 

 

 

 

2.

Temasuk kedalam Jenis iklan apa ?

 

 

 

 

 

 

3.

penjelasan tentang produknya ?

 

 

 

 

 

 

4.

Tampilan iklannya bagamana ?

 

 

 

 

 

 

5.

Alasan yang dapat menandakan iklan komersial dan nonkomersial ? 

 

 

 

 

 

 

 

Kegiatan Akhir : 

Setelah mengerjakan latihan diatas, siswa dapat mempresentasikan hasil pekerjaanya di depan . kemudian peserta didik yang lain dapat menyimak presentasi yang dibawakan oleh temannya. 


baiklah kita sudah berada diakhir pembelajaran, miss mayang simpulkan bahwa pembelajaran hari ini dapat kita ketahui bahwa iklan komersial lebih mengutamakan keuntungkan sedangkan iklan nonkomersial berisi iklan layanan masyarakat.

Sekian Pembelajaran hari ini, miss mayang akhiri, Wassalamualaikum Wr Wb. 

__Semangar Terus ya __



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kelas 8 - Bab 1 - Mengenal Topik dan Gagasan Utama Teks LHO - Pertemuan 2

  Assalamualaikum Wr. Wb. Semangat Pagi Siswa-siswi Sekalian....  Saatnya kita masuki pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 8 hari ini Kamis 1...